majalahsora.com, Kota Bandung – Setiap tanggal 9 Februari, diperingati sebagai Hari Pers Nasional (HPN) dan lahirnya Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).
Peran pers di setiap masa juga memiliki fungsi yang vital. Bahkan sebagai pilar demokrasi keempat bangsa Indonesia.
Di samping itu pers yang telah disebarluaskan melalui media, tentunya mempunyai fungsi untuk mendidik, mencerdaskan, mengandung kebenaran, dan bisa mendorong untuk berbuat kebaikan. Sebagai media pendidikan, fungsi pers juga berguna untuk pengembangan wawasan dan ilmu pengetahuan hidup manusia.
Salah satunya majalahsora.com, yang konsen memberitakan perkembangan dunia pendidikan dan dinamikanya. Tujuannya tidak lain seperti apa yang disebutkan tadi, termasuk kontrol sosial masyarakat.
(Universitas Widyatama, kampus berkualitas di Kota Bandung. Info penerimaan mahasiswa baru klik pmb.widyatama.ac.id)
Ir. Asep Alibasah, S.Pd., M.M., Kepala SMK Budaya Bangsa Kota Bandung
Terkait dengan HPN tahun ini, majalahsora.com pun mewawancarai beberapa kepala sekolah. Meminta tanggapan mereka mengenai peran pers selama ini di lingkungan sekolah.
Dede Hasanudin, Kepala SMK Profita Kota Bandung, pada peringatan HPN tahun 2021, memiliki harapan agar pers banyak memunculkan pemberitaan positif dan kemajuan sekolah sebaliknya meredam hal negatif.
Menurut Dede setiap sekolah memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
“Oleh karena itu saya mengajak insan pers untuk senantiasa membantu memajukan sekolah dari segi pemberitaan positif, laporan kegiatan, dan lainnya. Tetapi harus memilih mana yang bisa diberitakan ke masyarakat mana yang harus diedit. Intinya mengedepankan nilai positifnya,” kata Dede, Selasa (9/2/2021).
Nendi Sugandi, S.Pd., M.Pd., Kepala SMK Bina Warga Kota Bandung
“Selamat Hari Pers Nasional, tetap jaya independen dan profesional,” imbuh Dede yang juga Wakil Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK Kota Bandung.
Pada kesempatan yang sama Asep Alibasah Kepala SMK Budaya Bangsa Kota Bandung, mengatakan, sekolah sangat penting menjalin hubungan dengan pers.
Memiliki harapan insan pers dan sekolah semakin baik dalam menjalin kerjasama. Terlebih dalam memberitakan hal-hal baik untuk disampaikan kepada masyarakat luas.
Hal itu, menurut Ali agar ada transparansi, di antaranya mengenai anggaran kegiatan dan hal yang memang layak untuk dipublikasikan.
“Selamat hari pers nasional semoga, semakin maju dan terbuka,” ucap Ali, sekaligus Sekretaris MKKS SMK Kota Bandung.
Ahmad Mualif, majalahsora/Forum Wartawan Pendidikan Jabar (FWP-Jabar) bersama Nendi Sugandi Kepala SMK Bina Warga Kota Bandung
Sementara itu Nendi Sugandi Kepala SMK Bina Warga Kota Bandung mengatakan bahwa pers merupakan mitra. Sehingga harus saling mendukung untuk memajukan sekolah.
“Pesan saya untuk pers, khususnya untuk majalahsora, harus bisa berkolaborasi dengan sekolah. Terutama dalam meliput berbagai kegiatan positif sekolah. Sehingga dengan pemberitaan yang positif pendidikan akan semakin baik, khususnya sekolah swasta di kota Bandung, begitu juga sekolah negeri,” kata Nendi di ruang kerjanya, di Jalan Buah Batu No.135, Turangga, Kec. Lengkong, Kota Bandung
Namun begitu tidak dipungkiri ada oknum pers yang nakal, datang ke sekolah tidak tahu tema topik atau apapun, mempertanyakan hal yang memang sulit dijawab oleh sekolah. Tidak ada korelasinya dengan dunia pendidikan.
“Alhamdulillah kalau majalahsora punya konten topik dan tema untuk dibahas secara jelas. Sehingga betul-betul sebagai mitra. Begitupun untuk berita yang lainnya, isinya memajukan sekolah. Jangan memberitakan hal yang tidak baik yang di blow up dan belum tentu benar kenyataannya,” kata Nendi.
“Saya haturkan selamat Hari Pers Nasional, maju dan jaya selalu,” pungkasnya. [SR]***