majalahsora.com, Kabupaten Bandung – Kepala SMKN 15 Kota Bandung Dra. Lilis Yuyun, M.M.Pd., bersama suami, Dedi Mulyadi, M.Pd., (Guru SMAN 1 Baleendah) bangga anaknya menjadi lulusan Universitas Bale Bandung (UNIBBA) dan bergelar sarjana komputer (S.Kom).
Hal tersebut ia ungkapkan saat menghadiri acara wisuda putranya Ibnu Ridho Fadillah dari Program Studi (Prodi) Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi (FTI), yang dilaksanakan di Padjadjaran Convention Center, Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung, pada hari Sabtu (16/12/2023).
Awak media majalahsora.com pun menanyakan alasan dirinya menguliahkan putranya di UNIBBA? Kata Lilis karena ada prodi yang sesuai minat anaknya, berkualitas, jarak kampusnya dekat dari rumah apalagi biaya kuliah terjangkau.
Di samping itu banyak keluarga dan kerabat dekat Lilis yang merupakan lulusan UNIBBA, sekarang sudah menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).
Lanjutnya UNIBBA merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang berkualitas dan lulusannya banyak terserap diberbagai lapangan kerja, banyak yang sudah jadi ASN.
“Alhamdulillah anak saya kini sudah bekerja menjadi tenaga honorer, sebagai teknisi bidang IT di salah satu sekolah negeri,” kata Lilis.
Lilis pun memberikan kesan dan pesannya. “Reputasi UNIBBA baik. Saya berpesan pentingnya orangtua mencarikan pendidikan yang baik, dukungan terhadap minat dan bakat anak, serta tekad untuk membantu anak mencapai potensi terbaiknya di lingkungan pendidikan yang mendukung, dan itu ada di UNIBBA,” pungkas Lilis. [SR]***