majalahsora.com, Kota Bandung – Rotasi, mutasi dan pelantikan kepala SMA, SMK dan SLB negeri baru di Jawa Barat (Jabar) dilaksanakan serempak pada Jumat (10/7/2020) sekitar pukul 13.30 WIB.
Hal tersebut merupakan lanjutan rotasi, mutasi dan pengangkatan kepala sekolah baru jilid pertama yang dilakukan tanggal 20 Februari 2020, silam.
Menanggapi pelantikan itu Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK se-Kota Bandung, Euis Purnama mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi dan mengucapkan syukur dan memberikan selamat kepada seluruh kepala sekolah khususnya di Kota Bandung.
Rotasi dan pengangkatan guru menjadi Kepala SMA, yang berlangsung di SMKN 3 Kota Bandung secara virtual
“Mudah-mudahan di tempat yang baru mereka tambah sukses dan manajemen sekolahnya semakin kuat dalam menghadapi pandemik covid-19 ini, dan tetap memiliki semangat juang tinggi agar semua kegiatan pelaksanaan sekolah berjalan baik,” tutur Euis, di kantornya jalan Solontongan Kota Bandung
Menurut Euis, pada Senin (13/7/2020) yang akan datang mereka sudah memiliki kepala sekolah yang baru dan masuk ke dalam ajaran baru. Selain itu, kelas 10 akan melaksanakan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) dan mudah-mudahan ditempat yang baru mereka tambah semangat.
“Saya sangat mengapresiasi ke Dinas Pendidikan Jawa Barat (Disdik Jabar), BKD, dan tentunya ke Pak Gubernur, bahwa sekolah ini benar-benar tahun ajaran baru kepala sekolahnya baru, sehingga membuat sesuatu yang baru,” pungkas Euis. [SR]***