majalahsora.com, Kabupaten Cianjur – TB Mulyana Syahrudin terpilih kembali menjadi ketua DPD Golkar Kabupaten Cianjur periode 2020-2025.
Dirinya terpilih secara aklamasi pada pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) X DPD Golkar Kabupaten Cianjur yang dilangsungkan di Hotel Sangga Buana, Cipanas, Kamis (7/1/2021).
Hanya memerlukan setengah hari untuk menentukan Kang Mul, sapaan akrab TB Mulyana Syahrudin untuk menjadi ketua partai berlambang pohon beringin. Sebelumnya Mulyana menahkodai Golkar Cianjur dari tahun 2016.
“Alhamdulillah pelaksanaan tidak memerlukan waktu lama, secara aklamasi saya dipercaya kembali memimpin Partai Golkar periode berikutnya,” kata TB Mulyana kepada awak media, Kamis (7/1/2021).
Pada pelaksanaan Musda X DPD Partai Golkar Kabupaten Cianjur yang dihadiri oleh Herman Suherman, Plt Bupati Kabupaten Cianjur, diikuti oleh 32 Pimpinan Kecamatan (PK) dan Ormas Hasta Karya Partai Golkar.
Mulyana sendiri merupakan Wakil Bupati Kabupaten Cianjur terpilih pada Pilkada tahun 2020. Berpasangan dengan Herman Suherman, yang saat ini menjabat sebagai Plt Bupati Kabupaten Cianjur.
Dari pantauan majalahsora.com, pelaksanaan Musda X DPD Golkar Cianjur berjalan kondusif.
Sementara itu Djoko Roespinoedji, Bendahara Umum DPD Golkar Jabar yang turut hadir dengan Ade Barkah Ketua DPD Golkar Jabar, memuji Musda DPD Golkar Cianjur ke-X.
“Ini bisa menjadi satu contoh bagi kader-kader Golkar dan kepengurusan di seluruh daerah yang ada di Jabar,” kata Djoko, Kamis (7/1/2021).
Menurutnya Mulyana Ketua DPD yang juga kader dari Golkar bisa memenangkan Pilkada tahun 2019, sebagai Wakil Bupati Kabupaten Cianjur terpilih.
“Ini menjadi suatu awal langkah yang baik, untuk ke depannya. Mempersiapkan pemenangan pemilihan legislatif (Pileg) di tahun 2024,” terang Djoko.
“Sehingga raihan suara Pileg Golkar khususnya di Kabupaten Cianjur, bisa optimal. Bisa meraih suara terbanyak mungkin untuk wilayah Kabupaten Cianjur, mungkin untuk Golkar keseluruhan di Jawa Barat bahkan Indonesia,” imbuhnya.
Lebih lanjut ia mengatakan bahwa daerah lain diharapkan bisa mengikuti langkah yang sama, seperti apa yang dilakukan DPD Golkar Kabupaten Cianjur.
Dirinya pun mengucapkan selamat kepada TB Mulyana yang telah terpilih menjadi ketua DPD Golkar Kabupaten Cianjur untuk periode ke depan.
“Saya yakin ketua DPD terpilih, bisa membawa Golkar Kabupaten Cianjur ke arah yang lebih positif. Dan amanah atas jabatan Wakil Bupati Cianjur untuk memajukan dan mensejahterakan warga Kabupaten Cianjur bisa lebih meningkat,” tutur Djoko. [SR]***