majalahsora.com Kota Bandung – Bantuan dana tunai Rp 82 juta, dari MKKS (Musyawarah Kerja Kepala Sekolah) SMA KBB (Kab. Bandung Barat) dan Kabupaten Cianjur beberapa waktu lalu, sudah didistribusikan oleh MKKS SMA Kota Mataram.
“Alhamdulillah dana yang terhimpun dari siswa, guru, tenaga pendidikan SMA negeri, swasta, di Kab. Bandung Barat dan Kabupaten Cianjur, telah dibelikakan barang sesuai kebutuhan korban gempa di Lombok, serta didistribusikan oleh MKKS SMA Kota Lombok. Mudah-mudahan bisa meringankan beban saudara kita yang sedang terkena musibah di sana,” ujar Agus Muhrom, Kepala SMAN 1 Banjaran serta Ketua MKKS SMA Kab. Bandung Barat, Selasa (4/9/2018) pagi. [SR]***